Pages

Rabu, 14 Januari 2009

Mengembalikan Folder Options yang Tersembunyi

Folder Options merupakan salah satu sub menu dari Tool pada Menu Bar. Folder Options ini sering dijadikan sasaran penyerangan oleh virus. Kenapa?? Ya, karena folder options merupakan fitur yang dapat mengenali virus, sehingga keberadaannya sangat ditakuti oleh virus, khususnya virus lokal.

Banyak sekali virus lokal yang menyerang komputer dengan cara menghilangkan folder options. Selain itu juga mendisable beberapa fitur windows untuk menjaga eksistensinya nangkring dalam komputer kamu. Fitur yang sering didisable adalah folder options, run, dan registry. Jadi ketika ketiga fitur tersebut tidak bisa dijalankan maka bisa dipastikan komputer kamu terjangkit virus. Segeralah periksa ke dokter.

Sebenarnya ketiga fitur tersebut dapat dikembalikan dengan cara mensetting registry, nah lo!! kan registry juga didisable, gimana dunk??

Pada kali ini kita hanya membahas cara menampilkan folder options. Berikut langkah-langkahnya:

1. Buka Notepad (pilih salah satu yang paling mudah buat kamu)

- Start>All Programs>Accessories>Notepad

- Win key+R>ketik notepad>enter (dilakukan jika virus belum mendisable run)

2. Copy paste tulisan dibawah ini pada notepade.

[HKEY_CURRENT_USER\Software\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Policies\Explorer]

“NoFolderOptions”=dword:00000001

3. Setelah itu, save file tersebut. File>Save atau Ctrl+S.

Pada file name tulis terserah kamu, tapi diakhiri dengan tulisan “.reg”[dot reg].

Misal: Folder.reg

4. Jalankan file tersebut dengan cara anda, bisa double click. Jika ada peringatan klik Yes dan OK.

5. Terakhir Log Off komputer kamu (start>log off), kemudian Log in lagi.

6. Lihat perubahan pada menu Tool, Folder Options nongol lagi.

Comments :

0 komentar to “Mengembalikan Folder Options yang Tersembunyi”

Posting Komentar

 

Copyright © 2009 by "Anak-kost "

Template by Blogger Templates | Powered by Blogger